JADI AYAH BIKIN PRIA MERASA LEBIH TAMPAN

CatatanKu - Memiliki anak merupakan babak baru bagi kehidupan seorang pria. Kehadiran si buah hati tidak hanya memberikan kebahagiaan, tapi juga membuat para pria merasa lebih tampan. Para peneliti dari University of California, melakukan survei kepada pasangan mengenai seberapa menariknya mereka setelah menjadi orang tua. Skalanya mulai dari 'sangat jelek', 'sangat menarik' atau 'tampan'.

Sementara para wanita sering merasa 'jelek' setelah melahirkan, para pria justru merasa dirinya jauh lebih menarik setelah menjadi seorang ayah. Salah satu alasannya adalah mereka berhasil memberikan bukti fisik dari kejantanannya, dengan hadirnya seorang anak.

Dalam survei ini, sebanyak 182 pasangan di Amerika diwawancarai perasaannya setelah menikah dan setelah perayaan ulang tahun pernikahan pertama dan kedua. Dalam periode tersebut, 48 pasangan memiliki anak.

Hasilnya ditemukan bahwa wanita yang belum diberi momongan merasa lebih menarik dari waktu ke waktu, sedangkan pria merasa kurang menarik. Sebaliknya, pria yang telah memiliki anak justru merasa lebih percaya diri, merasa lebih tampan dan lebih menarik.

Ketua peneliti, Alicia Cast mengatakan bahwa para ibu setelah melahirkan, harus menghadapi perubahan bentuk tubuhnya. Sementara pria justru merasa maskulinitas mereka dibuktikan dengan hadirnya bayi.

"Ibu yang baru memiliki anak sering kaget dengan perubahan bentuk tubuhnya dan lamanya waktu untuk kembali ke bentuk tubuh semula. Hal ini membuat mereka merasa kurang menarik dan lebih sering mengkritik diri sendiri," kata Cast seperti dilansir laman Parentdish.

Bagi para ayah baru, kehadiran bayi meningkatkan rasa maskulinitas yang berdampak pada meningkatnya rasa kepercayaan diri.

sumber : viva.co.id



Baca Yang ini Juga Ya....

0 komentar:

Posting Komentar