LIBIDO KURANGI RASA JIJIK

CatatanKu - JIKA selama ini kita mengenal ungkapan "cinta itu buta", mungkin hasil penelitian berikut ini akan melahirkan ungkapan baru yakni "seks itu buta" buat sebagian besar wanita.

Sebuah penelitian membuktikan, seorang wanita dapat melakukan hal segila apapun ketika hasrat seks mereka sedang berada di puncaknya. Demikian Daily mewartakan, Kamis silam.

Dalam riset yang dilakukan University of Groningen Belanda, para partisipan wanita diminta untuk melakukan berbagai macam kegiatan yang terbilang menjijikan, seperti meminum secangkir air yang telah dicampur bangkai serangga atau mengelap tangan dengan tisu bekas.

Sebelum mempraktikan kegiatan tersebut, para partisipan dibagi menjadi tiga grup. Masing-masing grup diminta untuk menyaksikan video yang berbeda.

Grup pertama menonton film yang agak erotis, sedangkan grup lainnya menonton video olahraga ekstrim dan kereta yang sedang berjalan (untuk memicu respon saraf).

Hasil menunjukkan partisipan wanita dari grup pertama, yang libidonya meningkat akibat menonton film erotis, dapat menyelesaikan tugas tanpa merasa jijik dibandingkan grup lain.

"Wanita yang libidonya sedang tinggi lebih bersedia menyentuh atau melakukan tugas yang kotor. Penemumuan ini menunjukkan kurangnya hasrat seksual dapat mengganggu fungsi seksual, mengingat hasrat tersebut diperlukan untuk mengurangi rasa jijik dan kaku ketika berhubungan seksual," kata Dr Charmaine Borg, pemimpin studi tersebut.

semoga bermanfaat ya...!



Baca Yang ini Juga Ya....

0 komentar:

Posting Komentar